Kaos custom tidak hanya berbicara tentang desain saja, walaupun itu hal utama dari produk ini. Tapi ada hal lainnya yang tidak kalah penting yakni, bahan dari kaos tersebut. Percuma memiliki desain yang bagus tidak di imbangi dengan kualitas bahan kaos yang mumpuni membuat pemakaian tidak tahan lama.
Sebab itu, saat anda sedang mencari kaos untuk keluarga atau teman pastikan dahulu bahan dari kaos tersebut. Agar saat dikenakan memberikan kesan yang bagus.
Untuk memperoleh hal tersebut, dapat ditinjau dari keseimbangan antara kenyamanan, pas saat dikenakan, dan memiliki daya tahan yang bagus. Berikut kami sajikan informasi beberapa bahan kaos custom untuk referensi memilih jenis kaos yang baik untuk anda.
Bahan Terbaik Untuk Menciptakan Kaos Custom Berkualitas
1. Katun
Menjadi salah satu bahan yang paling banyak digunakan dalam membuat kaos. Ini dikarenakan bahan katun memiliki perpaduan antara kelembutan, keluar-masuk udara yang baik, dan nyaman saat dikenakan.
Inilah beberapa jenis kain katun yang banyak dijumpai:
Katun Organik
Katun organik adalah jenis katun lain yang memiliki harga lebih tinggi dari katun biasanya. Dalam proses produksi, katun organik menggunakan bahan kimia seperti pestisida dan pupuk lebih sedikit yang biasanya digunakan untuk menumbuhkan katun.Oleh karena itu, jenis katun ini lebih ramah lingkungan.
Katun Combed
Katun combed merupakan jenis katun favorit karena mempunyai karakteristik kain yang dihasilkan sangat halus. Sifatnya yang halus datang dari perlakuan khusus saat proses pemintalan hingga akhirnya menjadi benang.
Kaos custom yang terbuat dari katun katun combed sangat rekomendasikan karena memiliki daya tahan lama, mudah menyerap keringat, tidak panas, nyaman dipakai, dan cocok dikenakan di iklim tropis seperti di Indonesia.
Katun Supima
Katun supima bisa dibilang salah satu jenis katun kualitas terbaik. Katun ini sangat kuat, tahan terhadap pemudaran maupun peregangan, dan tidak kalah istimewa lagi yakni semakin anda mencucinya akan semakin halus.
2. Polyester
Bahan yang lainnya yang dapat anda pilih dalam membuat kaos custom. Secara umum polyester digunakan dalam pembuatan pakaian olahraga karena sifatnya yang mudah menyerap keringat dan nyaman.
Kaos dengan bahan polyestermempunyai sifat kuat serta menahan bentuk kaos dengan baik sehingga tidak mudah menyusut maupun meregang. Sebab itulah kain ini cocok dikenakan olahragawan ataupun menemani aktivitas dengan intensitas tinggi.
Walaupun tingkat kenyamanan dibawah bahan katun tetapi saat akan memasang hasil desain anda masih sangat mendukung. Karena kain termasuk salah satu kain yang cocok sebagai media mencetak hasil desain kesukaan anda.
3. Linen
Linen termasuk bahan yang bobotnya ringan dan bertekstur lebih kasar daripada katun. Bahan ini dibuat dari tanaman rami dan sangat bagus dalam menyerap keringat serta efektif menghilangkan kelembapan dari kulit anda.
Tapi perlu anda ingat tentang bahan linen yakni mudah kusut saat dipakai dan tidak semua teknik cetak dapat di aplikasikan pada bahan ini. Untuk pembuatan kaos bahan ini kalah populer dengan katun karena lebih di peruntukkan dalam pembuatan jaket dan pakaian luar ringan lainnya.
4. Rayon
Bahan ini memiliki karakteristik yang menyerupai sutra, tetapi dengan harga yang lebih terjangkau. Rayon merupakan bahan buatan manusia yang berasal dari campuran tumbuhan dan katun. Mempunyai sifat mudah kering karena memiliki daya serap tinggi.
Rayon termasuk bahan yang halus dan mudah meregang setelah beberapa kali pencucian. Bahan ini juga mudah kusut dan tidak memiliki daya tahan lama seperti jenis bahan lainnya.
5. Tri-Blends
Sesua namanya yang berarti campuran tiga bahan yakni katun, polyester, dan rayon. Dengan menggunakan bahan ini anda dapat menikmati kelembutan katun berpadu dengan keringanan dari rayon dan daya tahan polyester yang baik akan memberikan keseimbangan antara gaya, kenyamanan serta ketahanan.
Dengan bahan ini merupakan kombinasi yang baik sehingga bisa menutupi kekurangan masing-masing bahan. Hal tersebut akan memberikan hasil akhir produk yang bagus. Tapi alangkah baiknya anda harus mengecek sendiri apakah perpaduan bahan itu awet dan sesuai dengan desain anda.
Saat anda memilih sebuah bahan untuk kaos custom, pertimbangkan dahulu tentang keawetan bahan kaos dan apakah cocok dengan desain anda?
Anda juga dapat menentukan kaos custom ini dibuat untuk tujuan apa saja. apakah itu untuk sebuah acara? atau dijadikan sebagai hadiah? atau ada hal lain semua sesuai dengan kebutuhan anda. Tidak ada aturan pasti bahan mana yang paling bagus, itu tergantung pilihan dan kebutuhan desain anda.