Hoodie merupakan item fashion yang banyak penggemarnya, tak terkecuali kaum hawa. Beragam jenis hoodie dapat dipilih untuk menemani aktivitas anda setiap harinya. Hoodie dipilih selain mempunyai fungsi menghangatkan tubuh tetapi juga cocok dipadukan dengan jenis pakaian lainnya yang membuat penampilan anda semakin keren.
namun ada yang harus anda ketahui, ada banyak jenis hoodie yang tersedia di pasaran dan anda bingung harus pilih yang mana ? Oleh karenanya, penting untuk menentukan dulu untuk apa hoodie tersebut serta sesuaikan dengan kebutuhan anda.
Untuk menjawab hal tersebut, berikut beberapa informasi tentang jenis hoodie custom wanita terbaik yang bisa menjadi referensi gaya berbusana anda.
Jenis Hoodie Custom Terbaik Untuk Wanita
Hoodie Custom Reguler
Menjadi salah satu hoodie yang disenangi banyak orang. Hoodie ini mempunyai sifat fleksibel karena cocok dikenakan di segala suasana, usia, dan dapat dipadukan dengan jenis item fashion lainnya.
Tidak melulu hanya pria yang cocok memakainya, wanita juga dapat mengenakannya dan hoodie merupakan salah satu item fashion wanita yang sangat direkomendasikan. Tahukah anda ada 2 model hoodie custom regular yang patut anda coba!
Yang pertama, model hoodie custom jumper. Memiliki ciri khas terdapat satu kantung yang terletak dibagian perut yang berfungsi sebagai wadah untuk menyimpan barang pribadi anda seperti handphone, dompet, atau yang lainnya. juga berfungsi menghangatkan tangan saat menghadapi cuaca dingin.
Yang kedua yakni hoodie custom zipper. Dapat dilihat dengan jelas perbedaannya yaitu terdapat resleting dibagian tengahnya dan sama-sama memiliki kantung namun yang membedakan jumlahnya ada 2 di sebelah kanan dan kiri resleting. Di sarankan untuk peletakan desain hoodie anda di sebelah kanan dan kiri resleting agar mendapatkan kualitas desain anda terjaga.
Hoodie Custom Oversized
Beranjak hoodie custom wanita terbaik selanjutnya ialah hoodie custom oversized. Jenis hoodie wanita yang pantang anda lewatkan. Memiliki ciri khas yang cukup kentara, memiliki ukuran dan potongan lebih besar dari hoodie biasanya.
Saat anda mengenakannya, hoodie ini akan memberikan kesan stylish pada penampilan anda. Untuk anda yang berhijab, hoodie custom oversized bisa menjadi pilihan menarik dan sangat mendukung anda untuk tampil lebih modis. Untuk penerapan style hoodie cukuplah mudah, anda dapat padukan dengan segala macam jenis bawahan seperti rok, skinny jeans, dan masih banyak lagi.
Hoodie Custom Crop
Menginjak daftar terakhir jenis hoodie wanita terbaik, hoodie custom crop. Seperti penamaannya, hoodie ini memiliki tampilan visual yang cukup menarik yakni memiliki potongan lebih pendek dibagian pinggang dan perut.
Dengan mengenakan hoodie ini bagian pinggang dan perut anda akan terlihat, hal ini dapat memberikan kesan penampilan anda yang enerjik, lebih kekinian, dan keren tentunya. Hoodie ini juga nyaman digunakan untuk berolahraga di dalam ruangan seperti gym dan yoga.
Bila anda kurang merasa nyaman bagian pinggang dan perut terlihat, padukan dengan bawahan high waist jeans dan kaos dengan potongan panjang untuk membantu anda tampil stylish dan tetap percaya diri.
Itulah beberapa model hoodie custom wanita terbaik yang bisa gunakan sebagai referensi gaya berbusana anda yang makin keren, jadi manakah hoodie custom yang cocok untuk anda ? Apapun pilihan anda, semua jenis hoodie di atas bisa anda miliki sekarang juga !
Kunjungi website bebasbikin.com di browser kesayangan anda. Lalu pilih produk hoodie yang diinginkan, anda juga dapat menambahkan desain kesukaan anda. Di Bebas Bikin menyediakan jasa desain gratis yang tentunya semakin memudahkan anda yang tidak ingin ribet soal desain. Tunggu apalagi, ayo segera kunjungi Bebas Bikin dan dapatkan hoodie impian anda !